Kamis, 03 November 2011

Gossip » Olla Ramlan: Ditemani Pacar, Ada yang Hangatin

Olla Ramlan: Ditemani Pacar, Ada yang Hangatin
Olla Ramlan (Foto:Dok.Okezone) 
JAKARTA - Menjalani masa penjajakan dengan Muhammad Aufar Hutapea, Olla Ramlan ditemani bekerja.

Menurut presenter Dahsyat itu, saat ditemani Aufar, ada perasaan hangat yang hadir.

"Perasaannya senang ditemanin, enggak tahu kenapa. Inginnya ditemenin terus kan, tapi karena sibuk baru sekarang temanin aku. Apalagi disempatin jadwal malam gini. Kan enak ditemanin, ada yang hangatin,"  kata Olla ditemui di Studio 4 RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (2/11/2011) malam.

Selain diajak Olla, Aufar memang sengaja ingin menemani sang kekasih bekerja. Untuk kedua kalinya, dia menemani Olla bekerja.

"Ya, ini kedua kali aku nemani dia (Olla). Memang belain-belain buat temani dia. Saya diajak dia," tandas Aufar, sambil bertatapan dengan Olla.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar